Cek Endra Subling ke 49 di Masjid Taqwa Muhammadiyah Sarolangun dan Halal Bihalal dengan Jamaah

oleh

JURNALJAMBI.CO, SAROLANGUN – Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Jambi Drs. H. Cek Endra shalat subuh berjamaah di Masjid Taqwa Muhammadiyah Sarolangun, Kamis 27 April 2023 dalam gerakan shalat subuh berjamaah keliling (Subling) bersama komunitas Pejuang Subuh Sarolangun yang ke 49 sekaligus Halal Bihalal dalam suasana Hari Raya Idul Fitri 1444 H bersama jamaah dan Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kecamatan Sarolangun di kediamannya.

Tausiyah agama dalam rangkaian Subling kali ini disampaikan oleh Ustadz Nurdin yang berisi tentang mengajak masyarakat untuk istiqomah dalam beribadah, mempraktekkan amalan pada bulan Ramadhan di bulan-bulan lainnya setelah Ramadhan.

Dalam kesempatan ini mantan Bupati Sarolangun 2 periode Cek Endra mengucapkan rasa syukurnya karena dapat ber-Subling dan mempererat silaturahmi di Masjid Taqwa Muhammadiyah Sarolangun, Cek Endra menyebut subling dan ajang silaturahmi ini sudah diniatkan dari jauh hari.

“Alhamdulillah subuh ini kami bisa bersama-sama dengan jamaah Masjid Taqwa Muhammadiyah Sarolangun, ini sudah kami niatkan dari jauh-jauh hari dalam gerakan subling, mengajak masyarakat meningkatkan ibadah dengan shalat berjamaah di masjid,” kata Cek Endra.

“Sengaja saya subling bersama kawan-kawan ke sini dalam meningkatkan ibadah sambil bersilaturahmi,” imbuhnya.

Cek Endra menyebut sudah lama tidak shalat di masjid ini dan bersilaturahmi dengan jamaah, namun Ia mengakui bahwa masjid Taqwa Muhammadiyah Sarolangun sangat ramai jamaahnya di setiap waktu shalat fardhu.

“Saya tahu jamaah shalat subuh disini paling banyak, begitupun saat shalat fardhu lainnya, pada kesempatan pagi ini, Saya sekeluarga mohon maaf, Minal Aidin Walfaidzin,
semoga Allah SWT menerima ibadah Ramadhan kita, dan silaturahmi kita tetap terjaga,” ucap Cek Endra.

 

Dalam menyapa jamaah, bakal calon anggota DPR RI dari Dapil Provinsi Jambi ini pun mengakui, selama kepemimpinannya di Kabupaten Sarolangun punya keterbatasan kesempatan untuk shalat berjamaah di masjid ini, dan tak dipungkirinya, selama 15 tahun dirinya tidak pernah lebaran bersama keluarga, dan baru tahun ini bisa berlebaran dengan keluarga besarnya setelah setahun purna tugas sebagai Bupati Sarolangun.

Namun, sebagai sesama umat muslim dan warga Sarolangun yang baik yang dikenal agamis, Cek Endra menghimbau masyarakat untuk sama-sama mempraktekkan ibadah pada bulan ramadhan di bulan lainnya.

“Mari kita pertahankan amalan yang kita lakukan pada bulan Ramadhan di bulan-bulan lainnya dan menahan diri dari hal-hal yang melalaikan ibadah kita, terus istiqomah dalam ibadah dan menjaga silaturahmi,” seru Cek Endra.

 

Usai melaksanakan rangkaian Subling, Cek Endra menggelar halal bihalal bersama jamaah masjid Taqwa Muhammadiyah Sarolangun beserta unsur Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Sarolangun dan komunitas Pejuang Subuh Sarolangun di kediamannya, tepatnya di depan lapangan Sriwijaya Laman Besamo Sarolangun.

Terpantau media ini, hadir Ketua PCM Sarolangun Khaidir, S.Pd, dan beberapa jajaran pengurus, puluhan jamaah masjid dan Ketua Pejuang Subuh Sarolangun Suhendri, S.Pdi beserta jajaran pengurus dan anggota. Halal Bihalal dikemas apik dalam momentum sarapan pagi bersama dan ramah tamah layaknya dalam nuansa kekeluargaan. (gus)

No More Posts Available.

No more pages to load.