Andi Prima Putra
JURNALJAMBI.CO,-Paslon Nalim- Khafid secara resmi memberikan rekomendasi parpol pengusung ke KPUD Merangin. Berkas diberikan oleh salah satu ketua parpol pengusung, PDI Perjuangan, Zaidan Ismail.
Setelah memeriksa berkas, Ketua KPUD Merangin, Iron Syahroni menyebutkan syarat ketercukupan parpol pengusung lebih dari cukup.
“Parpol pengusung ada Nasdem 4 kursi, PAN 3 kursi, PKB 1 kursi, PDIP 4 kursi. Jumlah keseluruhan ada 12 kursi, artinya syarat parpol pengusung sudah memenuhi,”ujar Iron Syahroni.(*)