H. Bakri Kecewa, Proyek Geopark Merangin Rp 9,8 Milyar Tidak Selesai

JURNALJAMBI.CO, Merangin – H. Bakri anggota komisi V DPR-RI fraksi PAN kecewa proyek penataan bangunan Geopark Merangin tahun 2019 di Desa Air Batu Kecamatan Renah Pembarap hingga kini belum selesai dikerjakan.

Bacaan Lainnya

Proyek penataan bangunan Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR tersebut dikerjakan oleh PT. Mari Bangun Persada Spesial dengan konsultan pengawas CV. Cendeca consultant dengan anggaran senilai Rp. 9,8 Milyar.

“Proyek Rp. 9,8 Milyar ini gagal total. Yang ada disini yang berserakan supaya dirapikan, ” ungkap H. Bakri kepada Satker Kemen PUPR yang mendampinginya dilokasi, Selasa (4/2) sore.

Untuk diketahui, harapan H. Bakri dengan selesainya proyek penataan bangunan Geopark Merangin akan menumbuh kembangkan wisatawan yang akan berkunjung ke lokasi, baik itu wisatawan lokal atau luar. (*)

Penulis: Yosep

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *