JURNALJAMBI.CO, JAMBI – Wali Kota Jambi, Syarif Fasha meminta agar Perumda Tirta Mayang kota Jambi berekspansi dengan membuat produk air dalam kemasan. Hal itu disampaikannya pada HUT ke- 49 Perumda Tirta Mayang, Senin (31/7) kemarin.
“Harusnya dilaunching pada ulang tahun ini, tapi saya belum mendapat laporan dari Dirut. Tapi dipastikan tahun ini” kata Fasha.
Kata Fasha, sebentar lagi Perumda Tirta Mayang kata Fasha akan menjadi perumda kategori besar. Setelah jumlah pelanggannya mencapai lebih dari 100.000 pelanggan. “Ini harus diraih dan dicapai, itu yang saya tekankan,” katanya.
Menurut dia, laporan keuangan Perumda Tirta Mayang juga sehat.
“Sudah diaudit oleh akuntan publik, BPKP dan sebagainya juga dilaporkan sehat,” ujarnya.
Sementara itu, Dirut Perumda Tirta Mayang Kota Jambi, Dwieke Riantara mengatakan, pihaknya sudah menyekolahkan sebanyak 3 orang untuk merealisasikan rencana tersebut.
“Khusus kami berikan beasiswa untuk sekolah di Jogja, untuk belajar pengelolaan bisnis air dalam kemasan,” katanya.
Dwieke menambahkan, pihaknya juga tengah menyiapkan mekanisme pendirian unit bisnis tersebut.
“Optimis tahun ini bisa di launching,” pungkasnya. (ist)