Berkat Kebijakan Bupati Cek Endra, Event Balumbo Biduk Se-Kabupaten Sarolangun Tetap Terlaksana Tanpa Dana APBD

oleh

JURNALJAMBI.CO, SAROLANGUN – Akhirnya event Balumbo Biduk se Kabupaten Sarolangun tetap terlaksana dan dibuka oleh Bupati Sarolangun Cek Endra serta langsung melepas para peserta event, Kamis (12/5) di sungai Tembesi Sarolangun dengan titik start di bawah jembatan Beatrix dan finish di tepian BWP Pulau Pinang dengan jarak pacu sekitar 3 kilo meter.

Masyarakat Sarolangun sempat mencemaskan terlaksana atau tidaknya event tradisional Sarolangun yang dilaksanakan dalam rangka memeriahkan hari raya Idul Fitri ini, soalnya Pemkab Sarolangun tidak menganggarkan dana untuk event tahunan ini karena imbas pandemi covid-19.

Dalam sambutannya, Ketua panitia Dani Letsoin mewakili segenap panitia dan masyarakat Sarolangun mengucapkan terimakasih kepada Bupati Sarolangun Cek Endra, karena event besar ini bisa digelar berkat kebijakan dan juga sumbangan dana pribadi dari pemimpin Sarolangun 3 periode itu dan dari donatur yang sifatnya tidak mengikat.

“Atas nama panitia dan masyarakat Sarolangun saya ucapkan terimakasih kepada Bupati Cek Endra yang telah mengambil kebijakan tetap dilaksanakannya event Balumbo Biduk se Kabupaten Sarolangun tahun ini,”ucap pria yang akrab disapa Dani, ini.

Pantauan media ini, kegembiraan luar biasa begitu terlihat di raut wajah Dani, karena pelaksanaan event ini tidak didapatkan dengan mudah, berkat perjuangan keras segenap panitia dan dukungan moral serta materi dari Bupati Cek Endra dan masyarakat Sarolangun, tanpa dana APBD pun event yang sudah mendarah daging pada masyarakat Sarolangun ini dapat terlaksana.

Di penghujung sambutannya, untuk melukiskan kegembiraan panitia dan masyarakat, Dani membacakan beberapa bait pantun yang bermakna ungkapan terimakasih masyarakat Sarolangun atas keberhasilan Bupati Cek Endra memimpin Kabupaten Sarolangun.

Bupati Cek Endra tampak sangat bersemangat, ini terlihat pada ucapan salam pada awal sambutannya, Ia tampak begitu senang mampu berperan mewujudkan keinginan masyarakat Sarolangun agar terlaksananya event Balumbo Biduk ini.

Baca Juga:  Sinar Mas Group Tolak Beli Buah Sawit Swadaya, Abong Fendi: Jangan Sakiti Hati Petani

“Kemarin kita mungkin cemas, apakah event ijin ini bisa dilaksanakan atau tidak. Alhamdulillah walau tanpa anggaran APBD, acara Balumbo Biduk se Kabupaten Sarolangun ini dapat terlaksana. Terimakasih atas kekompakannya, karena dengan kekompakan semua bisa terlaksana,” kata Bupati Cek Endra.

Melalui momen ini, Cek Endra berharap kepada pejabat Sarolangun ke depan agar menganggarkan dana APBD untuk event ini. Ia menyebut selama kepemimpinannya tidak pernah absen mengadakan event ini, malahan Cek Endra sempat berencana menjadikan Balumbo Biduk sebagai event nasional.

Sehubungan akan berakhirnya kepemimpinannya bersama Wabup Hillalatil Badri, Cek Endra mengucapkan permohonan maaf atas kesalahannya dalam memimpin Sarolangun.

“Saya dan keluarga dan pak Hilal beserta keluarga mengucapakan mohon maaf atas segala salah selama memimpin Sarolangun, pandemi Corona sudah mulai normal, saya doakan Sarolangun lebih baik lagi ke depannya,” ucap Bupati Cek Endra.

“Selamat Bertanding, jaga sportifitas, jadikan ajang Balumbo Biduk ini sebagai ajang silaturrahmi,” kata Bupati Cek Endra dan langsung melepas para peserta Balumbo Biduk.

Iformasi yang diperoleh dari sekretariat panitia, tim dayung yang bertarung pada event tahun ini berjumlah 15 tim, yaitu tim Lestari Naga Sakti, Tandiawan, Seniman Air, Buaya Merang A dan Putra Pak Linggam A. Selanjutnya tim Burung Dendang A, Sakti Alam Barajo A, Buaya Merang B, Fajar Junior B. Berikutnya tim Putra Pak Linggam B, Fajar Junior A, Gunung Kembang A, Putra Gunung Kembang, Sakti Alam Barajo B dan tim Gunung Kembang B.(*)

Penulis : Abah Agus