Berita Jambi

40.000 Blanko e- KTP Tiba di Provinsi Jambi, Betty Sakura: Masyarakat Sudah Bisa Mengurus Administrasi Kependudukan

oleh

JURNALJAMBI.CO, KOTAJAMBI – Sempat mengalami kekosongan, akhirnya 40.000 Blangko KTP yang diperuntukan bagi masyarakat Provinsi Jambi siap diedarkan ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil di 11 Kabupaten dan Kota dalam Provinsi Jambi.

 

Kepala Dinas Sosial, Kependudukan dan Pencatatan Sipil Pemerintah Provinsi Jambi, Arief Munandar, melalui Kepala Bidang (Kabid) Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Betty Sakura, menjelaskan kekosongan Blangko pembuatan KTP pada Februari yang lalu disebabkan keterlambatan dalam pengiriman serta ada mekanisme yang harus dipenuhi dalam mendatangkan Blangko KTP.

 

Tentunya Pemerintah Provinsi Jambi melalui Dinas Sosial, Kependudukan dan Pencatatan Sipil akan terus berupaya memberikan yang terbaik bagi masyarakat yang akan membuat KTP.

 

Dikatakan Betty, pada awal Maret sebanyak 40.000 Blangko KTP udah tiba di Jambi, kedatangan 40.000 Blangko KTP ini menjawab kecemasan masyarakat akan ketidakadaan Blanko KTP di Jambi.

 

“Saat ini kita sudah memiliki 40.000 Blangko KTP yang kita datangkan dari pusat, nantinya Blangko KTP ini akan kita kirim ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil di 11 Kabupaten dan Kota dalam Provinsi Jambi, dengan adanya Blangko KTP ini , bagi masyarakat yang akan mengurus administrasi kependudukan sudah bisa mendatangi Dinas Kependudukan dan Pencatataan Sipil di wilayah Masing Masing,” terang Betty Sakura.

 

Untuk di ketahui Hingga saat ini berdasarkan data yang di sampaikan Dinas Sosial, Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Jambi bahwa target perekaman KTP secara Nasional di Provinsi Jambi telah melampaui target yang telah di tetapkan, tentunya keberhasilan ini tidak terlepas dari peran masyarakat yang peduli terhadap kepemilikan data diri seperti KTP dan lain sebagainya. (say)