Terbaring Lemah di Rumah Triplek, Warga Sungai Mas Ini Menangis Terima Kedatangan YBKB

Reporter: Super Admin - Editor: No Editor
- Jumat, 12 Maret 2021, 10:56 AM
JURNALJAMBI.CO, MERANGIN - Hermanto (47) warga RT.8 RW.04 Lingkungan Sungai Mas Kelurahan Pasar Atas Bangko Kabupaten Merangin terbaring lemah karena penyakit stroke yang Ia alami.



Dirumah berdinding triplek berukuran 2,5 x 4 meter itu, Hermanto menangis haru kala menerima kedatangan tim Yayasan Bangun Kecerdasan Bangsa (YBKB), Jum'at (12/3) pagi sekitar pukul 10.00.

Dibantu istrinya, Yati, Hermanto sekuat tenaga memaksakan diri untuk duduk menyambut kedatangan YBKB. Tak ada ruang tamu, hanya satu ruang kecil yang menjadi pusat aktivitas sekaligus kamar tidur.

"Bapak, kenapa menangis...???," tanya Nazia Ibrahim, Ketua YBKB Jambi yang berkantor di Kabupaten Muaro Bungo.



Hermanto tak mampu menjawab. Ia benar-benar terharu menyambut kedatangan Tim YBKB.

"Pak Hermanto ini sudah stroke sejak dua tahun lalu. Dulu kerjanya motong karet dan menjadi tukang. Sekarang, hidupnya bergantung dari sumbangan orang lain. Istri beliau, Yati juga mengalami gangguan kejiwaan," ujar Si Is, tetangga Hermanto sembari menggendong anak laki-laki Hermanto yang masih berusia 3 tahun.

"Anaknya ini juga mengalami keterbelakangan. Sampai sekarang belum bisa bicara," tambahnya.

Ketua YBKB Jambi, Nazia Ibrahim menuturkan, pihaknya secara aktif menyalurkan donasi kepada masyarakat yang membutuhkan.

"Bapak, Ibu, kami mohon izin, nanti kami akan open donasi untuk membantu kondisi bapak dan ibu. Donasinya nanti, akan kami serahkan kepada Bapak, Ibu untuk meringankan beban bapak dan ibu sekaligus untuk membiayai kesehatan pak Hermanto," ujar wanita yang akrab disapa Kak Zia diamini Si Is, Hermanto, Yati dan warga lainnya.

Usai memberikan bingkisan dan donasi, tim YKBB pun berpamitan.

"Kami bergerak aktif jika ada warga yang membutuhkan. Di Merangin, kami sudah beberapa kali menyalurkan donasi dan kami juga mengharapkan partisipasi dari seluruh warga untuk turut meringankan beban masyarakat yang membutuhkan. Untuk aktivitas kami, dapat diakses di website www.ybkb.or.id," pungkasnya. (*)

Tags

Berita Terkait

X