Berman Pastikan Tak Ada Suspect Corona: yang Ada Itu ODP

Reporter: Super Admin - Editor: No Editor
- Sabtu, 21 Maret 2020, 10:28 AM
JURNALJAMBI.CO, Merangin - Seorang anak berusia 23 bulan mendapatkan perhatian khusus dari Rumah Sakit Daerah (RSD) Kolonel Abundjani, Bangko. Ia dicurigai telah terinveksi virus corona.



Namun, setelah melalui serangkaian pemeriksaan, Direktur RSD Kolonel Abundjani Bangko, Berman Saragih memastikan bahwa pasien tersebut bukanlah Suspect Corona.

"Tidak ada Suspect Corona, yang ada itu Orang Dalam Pemantauan (ODP), ini berbeda. Suspect itu ada gejala dan ada riwayat, sedangkan ODP tidak ada gejala tapi masih dicurigai terjangkit karena punya riwayat," ujar Berman.

Meski demikian, lanjutnya, untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, prosedur penanganan harus tetap dilaksanakan agar tidak terjadi penyebaran dan kelalaian.

"Saran saya kepada seluruh masyarakat, ikutilah himbauan pemerintah seperti menjauhi kerumunan, menjalankan pola hidup bersih dan sehat, menjaga kebugaran tubuh, istirahat yang cukup dan jangan lupa berdo'a," terangnya.

Pantauan Jurnaljambi.co, pasien ODP Corona ditempatkan diruang khusus yang jauh dari ruang rawat inap pasien lain.(*)

Penulis: Kariuk

Tags

Berita Terkait

X