Gempa 6,4 SR Guncang Situbondo, Warganet Panik

oleh

JURNALJAMBI.CO, – Gempa bumi berkekuatan 6,4 Skala Richter (SR) mengguncang Situbondo, Jawa Timur, pada Kamis (11/10) pukul 01.44 WIB. Situs Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa berada di kedalaman 10 km.

Pusat gempa berada di 7.42 Lintang Selatan,114.47 Bujur Timur atau 61 km timur laut Situbondo. Gempa dirasakan di sejumlah wilayah Jawa Timur, salah satunya di Surabaya.

BMKG menyebutkan gempa ini tidak berpotensi terjadinya tsunami.

Warganet bernama Sugar mengunggah ketakutannya akibat gempa Situbondo melalui akunnya @sugaspitdafire. Menurut dia, getaran sangat terasa.

“Aku di Situbondo … aku tidur sampe kacaku bunyi banget sampe aku kebangun kaki ku sampe gemeteran ga ngerti lgi. Padahal ga pernah situbondo kena gempa sekenceng ini?????Tolong doanya ya smuanya,” ujar Sugar, Kamis (11/10).

Pemilik akun @Nicronemodez juga mengunggah kondisi akibat gempa ini di Bandara Internasional Juanda.

“Masih.. namanya Tugas dan kewajiban harus dilaksanakan..btw Situbondo Gempa..getaran nya kerasa sampe Surabaya..alarm mobil satu bandara nyalak semua,” kicau @Nicronemodez membalas pemilik akun @sendyarn93.

Selain Probolinggo, Bali, dan Malang, gempa ini juga terasa hingga Madura. Seperti diunggah pemilik akun Rosyadi, @Rosyadi_NJ1.

“Getaran gempa di perairan Situbondo sampe madura
Allahummaghfirlana…,” kicau Rosyadi.

Sumber : ( IDN Times )