JURNALJAMBI.CO – Jadwal pengumuman pendaftarannya CPNS 2018 jadi hal yang paling ditunggu. Pemerintah RI saat ini sedang mempersiapkan penerimaan CPNS 2018.
Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) RI memastikan tahun ini ada penerimaan CPNS 2018 besar-besaran untuk formasi daerah kabupaten/kota.
Pengumuman resmi penerimaan pendaftaran CPNS 2018 akan diumumkan lewat media resmi Kemenpan RB RI di www.menpan.go.id.
“Semua informasi terkait perkembangan pengadaan CPNS akan kami sampaikan melalui portal resmi menpan.go.id”, tweet akun resmi Kemenpan RI, 30 Juni 2018.
“Selamat berakhir pekan! #InfoCPNS
Setelah Kemenpan RB mengumumkan pendaftaran CPNS 2018, selanjutnya peserta akan mendaftar http://sscn.bkn.go.id seperti pendaftaran CPNS dua gelombang sebelumnya”.
5 Media Resmi Kemenpan RB
Bagi Anda yang menunggu informasi pendaftaran seleksi CPNS 2018, juga wajib memantau terus website resmi dari Kemenpan RB mengenai kapan pengumuman dilaksanakan.
Berikut lima akun resmi Kemenpan RB:
- Website: www.menpan.go.id
- Facebook Kemenpan RB (https://m.facebook.com/kempanrb/)
- Twitter Kemenpan RB (https://mobile.twitter.com/kempanrb?lang=id)
- Instagram Kemenpan RB (https://www.instagram.com/kemenpanrb/)
- Youtube Kemenpan RB (https://m.youtube.com/channel/UC4Tl2xUO_sjUNs-SfedTmEg)
Bagi Anda yang serius mempersiapkan diri mendaftar CPNS 2018 mendatang, sebaiknya mengikuti atau follow akun resmi Kemenpan RB. Supaya informasi pengumuman pendaftaran CPNS 2018 tidak dilewatkan.
Sambil menunggu pengumuman pendaftaran, sebaiknya calon pelamar mempersiapkan sejumlah dokumen yang diperlukan.
Dikutip dari laman resmi Kementerian PAN-RB, pada 22 Mei 2018 lalu, disebutkan, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi memfokuskan formasi CPNS tahun ini untuk jabatan-jabatan teknis dan spesialis.
Hal itu dilakukan demi mendukung pembangunan daerah tertinggal, terluar, dan terdepan. Pada calon CPNS yang diterima tersebut diprioritaskan untuk tenaga pendidikan dan kesehatan, tenaga pendukung pembangunan infrastruktur, poros maritim, ketahanan energi, serta ketahanan pangan.
Untuk sistem seleksi, pemerintah terus menggunakan cara-cara yang selalu dilakukan selama ini. Yakni, Computer Assisted Tes (CAT)CAT, atau ujian dengan komputer.
Kementerian PAN-RB kini tengah menyusun formasi yang sesuai untuk CPNS 2018. Pengumuman resmi pembukaan pendaftaran cuma disampaikan lewat website resmi Kemenpan RI.
Adapun Dokumen yang Harus Dipersiapkan untuk tenaga profesional antara lain:
- Fotokopi KTP
- Fotokopi Ijazah dan Transkip Nilai yang telah dilegalisir
- Surat keterangan akreditasi dari BAN PT.
- Pas foto terbaru ukuran 4×6 cm sebanyak 4 lembar – latar belakang merah.
Dokumen tambahan bagi lulusan D III dan SMA/sederajat antara lain:
- Materai Rp 6.000
- Fotokopi KTP
- Fotokopi ijazah/STTB
- Fotokopi ijazah SD
- Fotokopi ijazah SLTP
- Fotokopi ijazah SLTA.
Jangan lupa yang tak kalah pentingnya, Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Kartu Keluarga sudah terdaftar di Disdukcapil.
Selain Kemenpan RB, institusi yang terlibat dalam seleksi penerimaan CPNS 2018 adalah Badan Kepegawaian Nasional (BKN).
Badan Kepegawaian Nasional (BKN) terus berbenah mempersiapkan diri menghadapi seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2018.
Hingga saat ini BKN sedang mempersiapkan infrastruktur penerimaan CPNS 2018 melalui pembenahan situs sscn.bkn.go.id sebagai situs resmi pendaftaran CPNS 2018. (*)
Sumber : (banjarmasinpost.co.id)