Sudah Datang Sejak Magrib, UAS Gagal ke Sarolangun, Belasan Ribu Jamaah Kecewanya Luarbiasa

oleh

ANTO
JURNALJAMBI.CO-Belasan ribu jamaah pengajian Ustad Abdul Somad (UAS) kecewa berat. Ustad idola mereka gagal datang ke Sarolangun, padahal beberapa dari mereka ada yang sudah datang sejak pagi Senin sebelum jadwal yang dijanjikan pengajian selasa (31/1/2018) Subuh.

Seperti yang diketahui, Pemerintah Kabupaten Sarolangun merencanakan kedatangan UAS pada Selasa subuh. Sayangnya, jadwal ini pupus setelah UAS tidak jadi datang, UAS beralasan dia sudah memiliki agenda lain yang mengharuskan dia membatalkan tausiahnya di Sarolangun.

Pantauan jurnaljambi.co Senin malam, beberapa jam sebelum jadwal ceramah yang disepakati panitia, ribuan jamaah terlihat berduyun duyun memadati lokasi ceramah di Masjid Kubah Emas, Sarolangun.

Meski rela menghilangkan jam tidur dan bersusah payah mengeluarkan tenaga mendatangi lokasi, namun di wajah mereka tetap terpancar senyum sumringah, ceria berharap ketemu sang idola.

“Sayo sudah datang sejak magrib kesini (lokasi). Takut dak dapat tempat, makanya sejak awal saya bersama keluarga sudah lebih dulu kesini,”ujar seorang ibu dibincangi jurnaljambi.co, sesaat sebelum acara digagalkan.

Kondisi sontak berubah riuh, saat panitia pelaksana mengumumkan kedatangan UAS bersama Bupati Sarolangun, Cek Endra (CE) sekitar pukul 03.30 WIB melalui pengeras suara. Ribuan jamaah yang berada didalam masjid lansung berhamburan keluar untuk menyambut kedatangan mereka.