Hari Bakti PU ke-72, Bina Marga Targetkan Capaian Anggaran 100 Persen

Reporter: Super Admin - Editor: No Editor
- Senin, 04 Desember 2017, 03:31 AM
ZAKHROWI

JURNALJAMBI.CO - Meskipun capaian serapan anggaran nasional pada Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) baru mencapai 95 persen, serapan anggaran pada Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Merangin ternyata telah mencapai 97 persen.



Kepala Bidang Bina Marga, Aspan bahkan menargetkan serapan anggaran mencapai 100 persen. Hal itu Ia sampaikannya seusai pelaksanaan acara peringatan Hari Bakti PUPR ke-72 di Kabupaten Merangin, Senin (4-12).

Kata Aspan, serapan anggaran di Bidang Bina Marga sejatinya sudah mencapai 100 persen. Hanya saja, ada enam (6) kegiatan proyek yang saat ini belum terselesaikan. Meski demikian, Aspan optimis serapan anggaran di bidangnya bisa mencapai 100 persen.

“Tinggal enam kegiatan yang belum selesai dan sudah mencapai 80 persen. Insya Allah sebelum habis tahun anggaran seluruh pekerjaan sudah bisa diselesaikan,” ujar Aspan yang tengah bersiap melakukan rapat evaluasi pekerjaan di Dinas PUTR.

Dari enam proyek tersebut lanjutnya, hanya ada satu proyek yang pembangunannya mengalami hambatan. Yakni proyek jembatan gantung yang berbenturan dengan kegiatan pemindahan tiang listrik.

“Kami sudah melakukan koordinasi dengan pihak terkait dan permasalahan pemindahan tiang listrik tersebut akan segera teratasi sehingga serapan anggaran mencapai 100 persen,” tuntasnya. (*)

Tags

Berita Terkait

X